Lelaki ...
Seorang laki laki adalah takdirmu
Senyum kekanakan menghiasi wajahmu
Lengkap dengan lirikan tajam matamu
Membuat rayuan terhadap gadis gadis disekelilingmu
Kamu begitu ceria
Apa adanya tanpa tipu daya
Membuat orang yang melihatmu ternganga
Dan menggelengkan kepala
Semakin lama mengenalmu
Semakin bertambah warna cerminan dirimu
Menjadi deretan keindahan semu
Yang takkan hilang bersama waktu
Keajaibanmu adalah sebuah puisi dan tulisan lainnya
Merangkai kata demi kata
Memberikan sentuhan bagi yang membacanya
Dan aku menjadi salah satunya
Lelaki,
Panggilan untukmu...
Lil,
Jkt, 04 Oct 2010
Comments
Post a Comment