Rasa sayang Ini Masih Ada

Tak ingin kuucapkan kata kata ini..
Karna hanya akan menyakitkan perasaan saja...
Tak ingin ku tuliskan rasa ini...
Karna akan membuka aliran airmataku..

Namun, disisi lain hatiku..
tak bisa ku lupakan kenangan hubungan kita..
Tak bisa ku tutup lembaran masa lalu ini..
Ketika ku membekukan hati tuk mengobati luka ini..
Tak sedikit hati yang terasa perih...

Ku berkata : aku kuat menerima semua ini..
namun kenyataannya aku lemah.
Ku katakan : aku bisa hidup tanpamu..
Namun kenyataannya separuh hidupku terasa hilang bersamamu..

Kumasih bertahan saat ini, detik ini..
namun ku tak tahu akan hari esok dan seterusnya..
Masihkah aku bisa berdiri tegak tanpamu..
Tanpa kepedulianmu lagi..
Karna selama ku masih bernafas, rasa sayang ini masih ada disini.

Jkt, 02 May 2010
9;29 Pm

Comments

Popular Posts